
Foto Dokumentasi Bahtsul Masail dan Halal Bi Halal MWC NU Trangkil
nutrangkil.com _ Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Trangkil sukses menggelar Bahtsul Masail putaran ke-28 dan Halal Bihalal pada Jumat, 18 April 2025 pukul 13.00 WIB di Masjid Sabilal Muttaqin, Desa Kertomulyo. Acara ini dihadiri oleh perwakilan ranting se-Kecamatan Trangkil dan pengurus MWC NU, serta menjadi ajang penting bagi warga NU untuk berdiskusi dan mempererat ukhuwah Islamiyah.
Sesi Bahtsul Masail dipandu oleh KH. Abdul Majid, Wakil Rais Syuriyah PCNU Pati, yang bertindak sebagai moderator. Salah satu isu utama yang dibahas dalam forum ini adalah hukum adopsi anak melalui proses resmi di pengadilan. Fenomena ini semakin marak terjadi, namun anak yang diadopsi tidak memiliki hubungan nasab sama sekali dengan orang yang mengadopsinya.
Para peserta berdiskusi mengenai bagaimana hukum Islam memandang proses adopsi semacam ini. Perdebatan terjadi di antara berbagai sudut pandang, dengan argumentasi yang didasarkan pada sumber-sumber hukum Islam, seperti Al-Qur’an, Hadis, serta pendapat ulama. Hingga berita ini diturunkan, belum ada kesepakatan bulat mengenai hukum adopsi anak dengan proses tersebut, dan diskusi dijeda sejenak untuk pelaksanaan jamaah salat Asar sebelum dilanjutkan kembali.
Selain sesi diskusi, acara Halal Bihalal dengan tausiyah oleh Rais Syuriyah MWCNU Trangkil Pati, KH. Badruddin Syathibi, yang mengangkat tema Kanjeng Nabi Tidak Egois, Warga NU Jangan Sampai Egois. Dalam pesan yang disampaikan, beliau mengingatkan warga NU untuk tidak hanya mementingkan kepentingan pribadi, tetapi harus mengutamakan kemaslahatan umat, sebagaimana dicontohkan oleh Nabi Muhammad.
Acara yang berlangsung penuh hikmah ini semakin memperkuat tradisi keilmuan dan kebersamaan di lingkungan Nahdlatul Ulama. MWC NU Trangkil terus berkomitmen dalam menjaga keberlanjutan forum ilmiah dan mempererat ukhuwah di antara jamaah.